Jakarta, 4 Oktober 2023.” Sosialisasi (P4GN) Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba” diselenggarakan di Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia bersama dengan Badan Narkotika Nasional. Kegiatan ini diisi dengan pemaparan materi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dari pihak BNN sekaligus pemeriksaan narkoba (drug abuse screening test) bagi karyawan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Marvee Clinic by Kimia Farma turut serta berpartisipasi dalam memaparkan materi mengenai pentingnya merawat skin barrier yang dibawakan oleh dr. Parama Putri menjelaskan soal skin barrier, lapisan terluar kulit yang berfungsi untuk melindungi kulit dari infeksi atau kondisi lain yang dapat mengganggu kesehatan kulit. Di mana setiap orang memiliki tipe kulit yang berbeda-beda. Ada yang cenderung kering, berminyak, kombinasi, dan normal. Saat kita tidak merawat skin barrier dengan baik, maka berpotensi untuk timbul masalah yang ada di kulit, seperti berjerawat, penuaan dini, hiperpigmentasi, dan lain sebagianya. Selain perawatan dari luar, kebiasan buruk kita ternyata juga memengaruhi kesehatan kulit. Contohnya dari kebiasaan merokok, minum alkohol, begadang, dan malas-malasan ternyata secara tidak langsung akan semakin memicu tumbuhnya masalah yang ada di kulit wajah. Oleh karena itu, dr. Putri menyarankan agar kita selalu mempertimbangkan kebiasaan dan gaya hidup yang kita lakukan, serta perawatan kulit yang tepat, agar meminimalisir terjadinya permasalahan yang ada di kulit wajah
Selain memberikan pemaparan,Marvee Clinic juga memberikan layanan pemeriksaan kulit wajah secara gratis menggunakan Skin Analyzer. Kedatangan Marvee Clinic disambut dengan baik oleh para peserta pelatihan, terlihat dari antusiasme saat mengantri di booth Marvee Clinic. Tidak hanya perempuan, laki-laki pun turut serta mengantri untuk mengetahui kondisi permasalahan kulit beserta solusinya, dari para beauticians. Beberapa pejabat seperti Bapak Tri Atmojo Sejati (Kepala Biro Hukum dan Humas) dan Ibu Army Winarti (Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan), turut menjajal alat canggih milik Marvee untuk skin check analysis.
Ditemukan sebagainya besar peserta sosialisasi tersebut seringkali menggampangkan soal pentingnya penggunaan skincare atau setidaknya Sunscreen dan Facial wash. Akibatnya banyak yang mengalami permasalahan kulit seperti kering, kusam, hiperpigmentasi dan muncul garis-garis halus. Padahal dengan rutin menggunakan skincare permasalahan kulit ini dapat diminimalisir.
Harapan dari diselenggarakannya acara ini, peserta dapat mengetahui pentingnya serta bagaimana merawat kulit yang benar, khususnya wajah, baik dari dalam maupun luar. Marvee Clinic ingin mengajak kita dapat mensyukuri apa yang telah dianugerahkan yang Maha Kuasa dengan merawat dan menjaga kesehatan kulit. Acara ini juga secara langsung memperkenalkan kepada peserta pelatihan kehadiran Marvee Clinic sebagai salah satu klinik kecantikan yang dikembangkan oleh Kimia Farma serta menjadi satu-satunya klinik kecantikan milik BUMN.